Potensial, Perusahaan Mainan Lego Lebarkan Sayap Bisnis di RI

Kamis, 23 Mei 2024 | 09:17 WIB ET

JAKARTA, kabarbisnis.com: Besarnya potensi pasar di kawasan Asia Tenggara mendasari salah satu perusahaan mainan anak, Lego, melakukan proses ekspansi di wilayah ini, khususnya di Indonesia.

Komitmen perusahaan mainan asal Denmark ini adalah meningkatkan dan mengembangkan pasar Indonesia melalui ekspansi bisnis, serta melanjutkan kerjasama dengan beberapa kemitraan ritel distribusi.

Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional, Didi Sumedi menyampaikan bahwa Indonesia merupakan pilihan yang tepat untuk dijadikan base production ritel product.

"Kenapa saya memandang Lego merupakan bisnis perusahaan yang tepat memilih Indonesia sebagai base production ritel product, karena memang Indonesia saat ini sudah memiliki investasi pengembangan," ujar Didi dalam acara pengumuman Lego Group mengenai Rencana Ekspansi di Indonesia dan Pembukaan Toko Terbesar di Asia Tenggara, dikutip Rabu (22/5/2024).

Didi juga berharap perkembangan perusahaan Lego di Indonesia dapat meningkatkan investasi dalam sumber daya teknologi, sumber daya kapital dan sumber daya manusia.

Kedutaan Besar Denmark, Sten Frimodt Nielsen berpendapat bahwa usaha ekspansi perusahaan Lego di Indonesia berpotensi melahirkan inovasi dan konsep terbaru yang dapat menjadi wadah bagi seluruh anak di Indonesia dalam memaksimalkan pengembangan keterampilan sejak dini.

Kehadiran Lego Group juga diharapkan dapat meningkatkan rantai pasokan global dan membantu diversifikasi ekonomi di Indonesia. kbc10

Bagikan artikel ini: