Punya kekayaan Rp540 triliun, Jack Ma pensiun dan akan habiskan waktu bersama keluarga
JAKARTA, kabarbisnis.com: Pendiri pasar online Alibaba, Jack Ma, resmi pensiun pada usia 55 tahun. Dia tercatat punya kekayaan pribadi Rp 540 triliun, menurut Forbes. Dia adalah pria terkaya di Tiongkok.
Jack Ma mendirikan Alibaba 20 tahun silam di sebuah kamar apartemen yang ditempati bersama rekannya. Mulai sekarang, dia memutuskan pensiun dari Alibaba, dan bakal banyak menghabiskan waktu bersama keluarga serta melakukan kegiatan amal.
Jack Ma mempercayakan Daniel Zhang yang sudah ditunjuk tahun lalu untuk mengendalikan Alibaba.
"Dia punya logika dan kemampuan berpikir kritis seperti komputer super, komitmen pada visinya, dan keberanian untuk melakukan model bisnis inovatif dengan sepenuh hati," kata Jack Ma tentang Zhang.
Alibaba kini telah tumbuh menjadi perusahaan terdaftar Asia yang paling berharga, dengan kapitalisasi pasar mencapai US$ 460 miliar. Raksasa online dari Tiongkok itu punya lebih dari 100.000 karyawan. kbc9
Beri kenyamanan penghuni dan warga, CitraHarmoni perbaiki jalan di bawah flyover Trosobo
Buruan! Ciputra siapkan rumah dan apartemen ready stock dengan relaksasi PPN dan LTV
SehatQ bantu rumah sakit terapkan layanan telemedicine
Kasus gizi buruk terjadi di Wajo, Ketua DPD RI minta pelayanan BPJS dipermudah
Sri Mulyani beri wejangan ke perempuan milenial, apa saja?