Mezzko CitraHarmoni diminati korporasi

Sabtu, 15 Desember 2018 | 19:27 WIB ET

SURABAYA, kabarbisnis.com: Bukan hanya pembeli perseorangan, produk inovatif terbaru dari pengembang perumahan yang masuk grup Ciputra, CitraHarmoni di selatan Surabaya, yakni rumah toko (ruko) dan mezz toko (Mezzko) di Harmoni City Center 2 rupanya juga banyak diincar kalangan korporasi.

Maklum, di kawasan Krian hingga Gresik bagian selatan banyak industri berdiri. Potensi ini memang dibidik pengembang CitraHarmoni, khususnya untuk unit Mezzko yang memang peruntukannya untuk mess bagi para pegawai atau profesional.

General Manager CitraHarmoni, Hartono Winarko mengatakan, pihaknya memang membidik pasar korporasi selain memang untuk investor yang ingin menyewakan Mezzko.

"Kami bersyukur banyak permintaan dari kalangan perusahaan di kawasan Krian hingga Mastrip dan Gresik Selatan. Mereka sangat berminat terutama untuk mess pegawainya yang dari luar kota atau bahkan ekspatriat kelas menengah," katanya di sela pemilihan unit Ruko dan Mezzko Harmoni City Center 2, di Ciputra World Hotel Surabaya, Sabtu (15/12/2018).

Sekadar mengingatkan, Mezzko merupakan produk unggulan berupa gabungan Mess dan Toko, di mana lantai 1 dapat digunakan sebagai area bisnis, lantai 2 dan lantai 3 difungsikan sebagai tempat tinggal dengan fasilitas yang disediakan berupa ruang bersama, dapur, 3 ruang tidur, dan 3 kamar mandi dalam untuk masing-masing kamar. Mezzko dapat difungsikan sebagai hunian, mess, kost-kostan, Ianded apartment dengan 3 ruang tidur, hotel budget, dan lain-lain. Untuk tahap pertama peluncuran, Mezzko dijual dengan jumlah terbatas hanya 30 unit saja. 

Dikatakan Hartono, lokasi Harmoni City Center 2 sendiri selain dekat dengan flyover yang sudah menjadi salah satu destinasi di kawasan Sidoarjo, serta banyaknya ikon-ikon yang pas untuk berfoto yang telah dibangun di areal perumahan CitraHaromoni, juga akan hadimya Pujasera Harmoni Food Festival di sebelah Fly Over yang pada akhir bulan ini mulai beroperasi. Tentunya ini juga dipastikan menambah nilai investasi dari Ruko dan Mezzko.

“Kami melihat potensi marketnya cukup besar. Karena kami memiliki captive market dari penghuni di CitraHarmoni yang sudah ada 2.500 unit rumah yang telah dihuni, serta masyarakat di sekitar,” lanjut Hartono.

Dia bilang, dengan banyaknya keunggulan yang ada, pihaknya opimistis tersebut laris manis. Ungkapannya tersebut bukan hanya isapan jempol. Pasalnya, sejak dikenalkan pada awal bulan lalu, Ruko dan Mezzko di Harmoni City Center 2 sudah terjual 70 persen.

Marketing Manager CitraHarmoni Sidoarjo, Mayasari menambahkan, guna mendukung penjualan Ruko dan Mezzko di Harmoni City Center 2, pihaknya didukung penuh oleh sejumlah perbankan untuk pembiayaan produk ini, seperti dari BCA, Bank Mandiri, BNI, dan Bank Niaga.

Oleh karenanya, kata Mayasari, ini merupakan kesempaan terbaik yang dia berikan kepada masyarakat, mengingat hanya dengan harga mulai Rp 1,3 miliar per unit, booking NUP hanya sebesar Rp 10 juta fully refundable.

"Kami juga memberikabn promo bebas biaya KPR, AJB, BBN, BPHTB, free pengalihan 1x dan subsidi bunga sebesar 2%," ujarnya. kbc10

Bagikan artikel ini: