Jamin stok, ID Food datangkan daging sapi Brasil 100.000 ton
JAKARTA, kabarbisnis.com: BUMN holding Pangan - ID Food pada tahun 2023 ini memperoleh penugasan mengimpor daging sapi sebanyak 100.000 ton. Langkah ini dilakukan holding pangan untuk menjamin stok daging di masyarakat sehingga harga mampu terkendali.
Direktur Utama ID Food Frans Marganda Tambunan menjelaskan, 100.000 ton yang merupakan impor dari Brasil baru akan tiba di akhir April atau paling lambat awal Mei 2023 mendatang.
"Mestinya memang untuk mengantisipasi Ramadhan ini namun karena jarak tempuh yang jauh dan persoalan pendistribusian, daging sapi ini baru akan tiba paling lambat awal Mei," ujar Frans di Komisi VI DPR RI, Selasa (11/4/2023).
Dia menambahkan, ID Food juga memobilisasi sapi hidup untuk mengantisipasi meningkatnya permintaan sapi hidup selama ini. Dia berharap harga daging sapi pada momen Lebaran tahun ini bisa terkendali.
Langkah pencegahan yang dilakukan ID Food agar kenaikan harga daging sapi pada tahun lalu dapat ditekan.kbc11
Ketua Kadin Surabaya Beri Apresiasi Keberhasilan Program Wirausaha Merdeka 2023 di PPNS
Perbankan Mulai Siapkan Uang Tunai Sambut Libur Nataru
Youtuber dan Tiktoker Dinilai Bikin RI Rugi, Ini Alasannya?
Konsolidasi dan Transformasi Jadi Kunci Keberhasilan BPR dan BPRS Dalam Hadapi Tantangan
BPKÂ Temukan Potensi Kerugian Negara Rp18,9 Triliun di Semester I-2023