Diserbu pengunjung, hari pertama pameran emas Pegadaian Sidoarjo raup 25 transaksi

Selasa, 19 April 2022 | 12:02 WIB ET

SURABAYA, kabarbisnis.com: Masyarakat menyambut antusias gelaran pameran emas dan kuliner Ramadan oleh Area Surabaya 2 PT Pegadaian Sidoarjo. Tercatat ada sebanyak 25 transaksi pembelian emas lelang yang ditawarkan pada even tersebut.

Jumlah transaksi ini membuat PT Pegadaian merasa senang, karena even yang dilakukan serentak di seluruh Indonesia ini bertujuan untuk menciptakan pasar baru.

Menurut Ketua Panitia Bazar Emas dan Kuliner Ramadhan PT Pegadaian Sidoarjo, Agung Dwi Cahyono, dengan membuka pasar baru, Pegadaian Sidoarjo yakin masyarakat akan terbentuk untuk mendatangi Bazar Emas yang dilakukan Pegadaian di masa mendatang.

"Ini kan dalam rangka membentuk pasar baru. Kami ingin ada even yang dilakukan setiap bulannya di Pegadaian ini," katanya, Selasa (19/4/2022).

Agung menuturkan, sebenarnya pameran yang dilakukan sudah dirancang jauh-jauh hari oleh Deputy Area Surabaya 2. Even ini pun akhirnya terealisasi, karena Pegadaian Pusat memiliki program yang sama untuk menciptakan pasar baru di Pegadaian. Bahkan, lanjut dia, ke depan event semacam ini akan digelar dua kali di setiap bulannya.

"Pak Deputy (Ramelan Purnomosidi) sudah membuat rencana ini. Kita akan menciptakan, orang mencari emas lelang, ya langsung ingat Pegadaian," ujarnya.

Event ini, lanjut Agung, cukup berhasil mengingat jumlah transaksi yang dilakukan cukup banyak. Untuk hari pertama saja tercatat sudah ada sekitar 25 transaksi yang terjadi. Jumlah tersebut tidak mengecewakan, karena even ini baru pertama digelar. "Satu orang itu ada yang transaksi emas hingga tiga. Mereka sangat antusias," papar Agung.

Pimpinan Cabang (Pinca) Pegadaian Sidoarjo, Adi Prasetyo mengatakan, investasi emas sangat menjanjikan. Warga Sidoarjo diharapkan bisa cerdas untuk memilih investasi yang tepat.

"Jangan melihat emas naik atau turun, karena tidak akan rugi berinvestasi emas," ujarnya.

Adi menuturkan, saat ini banyak program diskon dan cashback yang ditawarkan untuk warga Sidoarjo, baik kaum milenial maupun orang dewasa. "Ayo datang ke Pegadaian Sidoarjo. Saat ini waktu yang tepat untuk investasi," papar dia.

Salah seorang nasabah Pegadaian Sidoarjo, Indra mengaku investasi emas di Pegadaian sangat menjanjikan dan menguntungkan. Menurutnya, ada keuntungan yang cukup besar dibandingkan toko emas biasa. "Emas yang sudah dilelang itu banyak yang murah, selisihnya dibandingkan toko biasa sangat besar," tuturnya. kbc7

Bagikan artikel ini: