Januari-Agustus 2021, ekonomi Indonesia tumbuh 3,1 persen
JAKARTA, kabarbisnis.com: Menteri Keuangan (Menkeu)Â Sri Mulyani Indrawati menyebut ekonomi Indonesia berhasil tumbuh 3,1% selama Januari hingga Agustus 2021.
"Kami masih berharap pertumbuhan ekonomi triwulan III 2021 bisa cukup baik meski ada hantaman varian Delta, sehingga jika momentumnya terjaga di triwulan keempat akan meningkat," kata Menkeu Sri Mulyani dalam Konferensi Pers APBN KITA September 2021 secara daring di Jakarta, Kamis (23/9/2021).
Dengan demikian, lanjut dia, ekonomi secara keseluruhan tahun 2021 diperkirakan bisa mencapai 3,7% hingga 4,5%.
Selain itu, kata dia, realisasi indikator makro lainnya yaitu inflasi yang telah mencapai 0,84% sejak Januari hingga Agustus 2021, atau tumbuh 1,59% jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Menkeu Sri Mulyani menuturkan nilai tukar rupiah berada di posisi Rp14.252 per dolar AS di akhir Agustus 2021 dan sedikit melemah menjadi Rp14.332 per dolar AS pada 15 September 2021.
"Kondisi rupiah ini relatif lebih kuat dari asumsi di Rp14.600 per dolar AS," ujar Sri Mulyani. kbc10
ITS raih gelar terbaik pada dua indikator kinerja utama PTN-BH
Hanya Rp1 jutaan, intip 5 kelebihan dan beberapa kekurangan Redmi 10C
Kuliner Indonesia sebarkan rasa di ajang ASEAN Bazaar di Buenos Aires
Lewat Reaksi, XLFL perkuat kontribusi organisasi mahasiswa dan startup ke masyarakat
Ecco Enzym olahan relawan binaan Smelting di Gresik bantu peternak sapi lakukan disinfeksi wabah kuku mulut