Honda bakal lahirkan skutik 125cc adik PCX di semester II?

Kamis, 31 Maret 2016 | 09:31 WIB ET

JAKARTA, kabarbisnis.com: Meski telah menjadi penguasa di pasar skuter matik (Skutik) Tanah Air, namun tampaknya Honda tak ingin pangsanya terkikis oleh para kompetitor. Kabar terbaru, PT Astra Honda Motor (AHM) saat ini tengah mempersiapkan skutik model baru 125 cc.

Skutik tersebut dikabarkan nantinya akan diproduksi di Indonesia, tetapi model itu bukan segmen Honda Vario, melainkan untuk bersaing menghadapi Yamaha NMax.

Secara kapasitas mesin memang tidak ‘apple to apple’ dengan NMax, tapi hanya dimensi dan modelnya. Karena, dikabarkan bahwa nantinya mirip dengan model skutik Forza 125 cc.

“Semester 2 AHM, akan produksi motor skutik 125 cc, tapi bukan Vario atau Forza, karena Forza untuk pasar Asia dan Eropa. Tapi desainnya akan lebih mirip Forza, untuk namanya saya belum tahu pasti,” ujar sumber yang enggan disebut jati dirinya, baru-baru ini.

Motor yang dimaksud, lanjut sumber tersebut seperti dikutip dari dapurpacu.com, nantinya akan menggunakan mesin baru, termasuk teknologi baru Honda.

“Untuk mesin yang digunakan mesin baru, tentunya dengan berbagai teknologi Honda. Tapi untuk data teknisnya saya belum bisa kasih tahu,” imbuhnya. kbc10

Bagikan artikel ini: