Caplok Mandala Multifinance, MUFG Rogoh Rp7 Triliun

Kamis, 29 Juni 2023 | 10:58 WIB ET

JAKARTA, kabarbisnis.com: Mitsubishi UFJ Financial Group (MUFG) mengakuisisi PT Mandala Multifinance Tbk (MFIN) senilai US$467 juta atau sekitar Rp 7 triliun.

Mengutip Reuters, langkah akuisisi untuk mendukung kehadiran MUFG di Asia dan memanfaatkan pertumbuhan konsumsi di pasar negara berkembang, termasuk Indonesia.

Akuisisi Mandala Multifinance akan membantu MUFG memperluas bisnis kredit mobilnya di Indonesia. Bisnis kredit mobil di Indonesia telah dibangun Bank asal Jepang tersebut melalui PT Adira Dinamika Multi Finance, unit kredit mobil dari unit perbankan Indonesia MUFG, Bank Danamon.

Dalam kesepakatan tersebut, yang akan diselesaikan pada awal 2024, unit perbankan utama MUFG, MUFG Bank, memegang 70,6%, sementara Adira akan memegang 10%.

"MUFG menganggap Indonesia sangat penting karena memiliki produk domestik bruto terbesar di Asia Tenggara, dengan pertumbuhan yang tinggi di masa depan," ujar pihak MUFG dalam sebuah pernyataan dikutip dari Reuters, Rabu (28/6/2023).

Mandala menyediakan kredit kendaraan bermotor untuk sepeda motor baru dan kredit multiguna dengan agunan sepeda motor di pasar domestik, dengan keberadaan yang kuat di Indonesia bagian timur.

Kesepakatan itu mengikuti investasi MUFG senilai US$200 juta di perusahaan fintech Indonesia, Silver Technology, yang dikenal sebagai Akulaku. Selain dengan akuisisi senilai 596 juta Euro dari unit perusahaan pembiayaan konsumen Belanda Home Credit Filipina dan Indonesia. kbc10

Bagikan artikel ini: